Delisa, . (2022) UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK RIMPANG BANGLE (Zingiber montanum J.Koenig) TERHADAP BAKTERI Listeria monocytogenes ATCC 7644 DAN Escherichia coli ATCC 25922. Sarjana thesis, Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN).
cover.pdf
Download (187kB)
orisinalitas.pdf
Download (1MB)
abstrak.pdf
Download (21kB)
bab 1.pdf
Restricted to Registered users only
Download (28kB)
bab 5.pdf
Restricted to Registered users only
Download (17kB)
Delisa_18330103_Skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
Bangle merupakan tumbuhan yang memiliki manfaat sebagai insektisidal, antioksidan, antiinflamantori, anthelmintik, antibakteri dan peluruh lemak. Secara tradisional juga bangle sering digunakan sebagai obat diare dan sebagai larutan pembersih untuk penyakit kulit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui senyawa metabolit sekunder yang terkandung dalam ekstrak etanol rimpang bangle dan untuk mengetahui aktivitas antibakteri terhadap Listeria monocytogenes ATCC 7644 dan Escherichia coli ATCC 25922. Pembuatan ekstrak dilakukan menggunakan metode maserasi dengan pelarut etanol 70%. Skrining fitokimia yang dilakukan meliputi uji alkaloid, saponin, tannin, flavonoid, triterpenoid dan steroid. Pengujian aktivitas antibakteri ekstrak etanol rimpang bangle terhadap Listeria monocytogenes ATCC 7644 dan Escherichia coli ATCC 25922 dilakukan dengan metode difusi cakram. Konsentrasi ekstrak yang digunakan yaitu 70%, 80%, 90%, dan 100%. Kontrol positif yang digunakan adalah antibiotik ampisilin 50 µL dan kontrol negatif yang digunakan adalah DMSO 10%. Hasil skrining fitokimia menunjukan bahwa kandungan kimia yang terdapat pada ekstrak etanol rimpang bangle adalah alkaloid, flavonoid, triterpenoid, dan saponin. Hasil penelitian uji aktivitas antibakteri menunjukkan bahwa pada bakteri Escherichia coli ATCC 25922 rata-rata diameter daya hambat masing-masing adalah 0.00±0.00, 8.04±0.13, 8.98±0.11, 10.60±1.13. Sedangkan ekstrak etanol rimpang bangle tidak menghasilkan diameter daya hambat pada Listeria monocytogenes ATCC 7644
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Additional Information: | 1.apt. Putu Rika Veryanti, M.Farm-Klin 2.Drs. apt. Tahoma Siregar, M.Si |
| Subjects: | L Education > L Education (General) R Medicine > R Medicine (General) |
| Divisions: | Fakultas Farmasi > Farmasi |
| Depositing User: | Perpusistn perpusistn4 |
| Date Deposited: | 16 Oct 2025 07:46 |
| Last Modified: | 16 Oct 2025 07:46 |
| URI: | https://repo.istn.ac.id/id/eprint/1664 |
