Muhammad Ardhiyata Rasyid Mulawardana, . (2022) HUBUNGAN PENGETAHUAN MASYARAKAT YANG TIDAK TERPAPAR COVID-19 TERHADAP PENGGUNAAN VITAMIN C DI PROVINSI PAPUA BARAT KABUPATEN MANOKWARI KECAMATAN MASNI KAMPUNG MACUAN RT/RW:004/001. Sarjana thesis, Institut Sains Dan Teknologi Nasional (ISTN).
COVER.pdf
Download (82kB)
ORISINALITAS.pdf
Download (457kB)
ABSTRAK.pdf
Download (9kB)
BAB1.pdf
Restricted to Registered users only
Download (16kB)
BAB5.pdf
Restricted to Registered users only
Download (121kB)
skripsi_Muhammad Ardhiyata Rasyid Mulawrdna_19330732.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) merupakan suatu penyakit yang disebabkan oleh virus severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARSCoV-2). Virus tersebut dapat menyerang pada sistem pernapasan sehingga menyebabkan infeksi paru-paru yang berat hingga kematian. WHO dan Kemenkes RI menghimbau agar masyarakat untuk selalu menjaga pola hidup bersih dan mengonsumsi vitamin salah satunya adalah vitamin C sebagai pilihan efektif untuk pengobatan dan pencegahan COVID-19 guna meningkatkan imunitas tubuh. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan masyarakat yang tidak terpapar COVID-19 terhadap penggunaan vitamin C di Kampung Macuan RT/RW:004/001. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan rancangan cross-sectional. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang diberikan kepada 95 responden. Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan sebanyak 45 orang (47,37%) kategori baik, 44 orang (46,32%) kategori cukup, dan 6 orang (6,31%) kategori kurang. Sedangkan, penggunaan vitamin C menunjukkan sebanyak 60 orang (63,16%) kategori baik, 30 orang (31,58%) kategori cukup, dan 5 orang (5,26%) kategori kurang. Hasil uji kolerasi Spearman didapatkan nilai Sig. 0,273>0,05. Oleh Karena itu, tidak ada hubungan pengetahuan masyakarat yang tidak terpapar COVID-19 terhadap penggunaan vitamin C di Kampung Macuan RT/RW:004/001. Kata Kunci: COVID-19, Vitamin C, Pengetahuan, Penggunaan
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Additional Information: | 1.apt.Yayah Siti Djuhriah,M.Si 2.apt.Putu Nilasari,M.Farm |
| Subjects: | L Education > L Education (General) R Medicine > R Medicine (General) |
| Divisions: | Fakultas Farmasi > Farmasi |
| Depositing User: | perpusistn perpusistn3 |
| Date Deposited: | 20 Oct 2025 02:58 |
| Last Modified: | 20 Oct 2025 02:58 |
| URI: | https://repo.istn.ac.id/id/eprint/1703 |
