Indria Apriska, . (2020) ANALISIS FENILBUTAZON PADA JAMU PEGAL LINU YANG BEREDAR DI KOTA TANGERANG DENGAN METODE KROMATOGRAFI LAPIS TIPIS DAN SPEKTROFOTOMETRI UV-VIS. Sarjana thesis, Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN).
cover.pdf
Download (211kB)
orisinalitas.pdf
Download (320kB)
Abstract.doc.pdf
Download (332kB)
Chapter1.doc.pdf
Restricted to Registered users only
Download (594kB)
Conclusion.doc.pdf
Restricted to Registered users only
Download (505kB)
Skripsi_indria apriska_16330140.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Penggunaan obat tradisional khususnya jamu di Indonesia cukup tinggi, hampir 50% masyarakat Indonesia terbiasa mengkonsumsi jamu. Hal ini memberi celah adanya kemungkinan kecurangan yang dilakukan oleh sebagian produsen jamu yang tidak bertanggung jawab untuk menambahkan bahan kimia obat (BKO) kedalam jamu. Fenilbutazon merupakan BKO yang sering ditambahkan dalam jamu pegal linu. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan ada tidaknya kandungan fenilbutazon pada jamu pegal linu. Sampel penelitian ini menggunakan 10 jenis jamu dengan kode R1, R2, R3, R4, R5 untuk jamu yang teregistrasi BPOM dan TR1, TR2, TR3, TR4, TR5 yang tidak teregistrasi BPOM dengan metode Kromatografi Lapis Tipis (KLT) dan Spektrofofometri UV-Vis untuk mengetahui kadar fenilbutazon. Hasil menunjukan bahwa 2 dari 10 sampel positif mengandung fenilbutazon dengan menggunakan eluen Etil asetat : Metanol : Ammonia (80 : 10 : 10). Hasil uji kadar dengan Spektrofofometri UV-Vis menunjukan fenilbutazon yang terkandung pada kode jamu TR1 yaitu 861 mg/7 gram (12,3%). Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 007 Tahun 2012 menyatakan bahwa obat tradisional dilarang mengandung BKO yang merupakan hasil isolasi/sintetik berkhasiat obat.
| Item Type: | Thesis (Sarjana) |
|---|---|
| Additional Information: | 1.Prof. Dr. Amlius Thalib 2.Dra. Herdini, M.Si. Apt |
| Subjects: | L Education > L Education (General) R Medicine > R Medicine (General) |
| Divisions: | Fakultas Farmasi > Farmasi |
| Depositing User: | Perpusistn perpusistn4 |
| Date Deposited: | 31 Oct 2025 04:16 |
| Last Modified: | 31 Oct 2025 04:16 |
| URI: | https://repo.istn.ac.id/id/eprint/2171 |
